Ilmu adalah binatang Buruan.
Dan Pena yang menuliskan adalah tali Pengekangnya
-Imam Asy Syafi'i-

Friday 2 November 2012

Hari ini, hari dimana penghulunya para Hari, hari berkumpulnya orang orang dalam satu tempat dan hari yang diberkahi. Mungkin hari ini bisa jadi hari yang begitu menggembirakan bagi sebagian orang, bisa saja hari yang biasa biasa saja, atau bisa saja hari yang menyedihkan.

Masih dalam masa masa UTS, Lab PPh dengan Norma Penghitungan Penghasilan Nettonya yang menyebabkan sebagian besar anak pajak (angkatan 2010) mungkin menggalami keNettoan dalam tenaganya, dalam pikirannya, dalam jiwanya, aaargh.

Tapi itu sudah terlewati, sampai tiba waktunya Isya menghampiri, dan setelah itu terdengan kabar, kabar duka, kabar yang membuat keNettoan hilang, yang menghampiri keNettoan lain dalam hati. Ketika seorang kawan hendak pergi untuk selamanya, menemui Rabbul Izzati. Ada rasa haru yang menderu karena mungkin ini yang terbaik untuknya, ada rasa sesal karena banyaknya membuat dia bebal kepada diri ini, ada rasa Sedih karena kurangnya kasih kepadanya.

"Apabila seorang manusia meninggal maka putuslah amalnya, kecuali tiga hal: Sedekah jariyah, anak yang shalih yang mendo'akannya atau ilmu yang bermanfaat sesudahnya" (HR Muslim, Abu Dawud, At-Tirmidzi, Nasa'i dan Ahmad).


Seseorang yang terdepan, yang memegang foto, itulah sosok yang periang, easy Going, Supel, Asyik, berprinsip, suka memberi, berjiwa sosial tinggi, berpotensi, berenergi, yang penting itu suka bagi bagi choki choki,,, :D Mudah mudahan kebaikannya menjadikan Sedekah Jariyyah yang tidak terputus putus,,,





Seseorang yang mengenakan baju biru itu (Biru muda) orang yang peduli pada sesama, mementingkan kepentingan umum dari pada kepentingan pribadi, mementingkan hal hal yang kadang kadang diacuhkan oleh sebagian orang. Bagaimana tidak dia itu 1 dari kira kira 5 frontier guru asuh untuk anak jalanan di bekasi :). Anak jalanan Coy, Bekasi lagi, yang notabene bukan kampung halamannya. Semoga ini menjadi Ilmu yang bermanfaat yang amalannya tidak terputus putus.


Nah, ini dia, tadinya mau dimasukin tentang  anak yang shalih yang mendo'akanny, tetapi berhubung masih single, kita rubah ke pertemanannya yang unik dengan Fudhol.
ini curhatan fudhol tentang Fajar :

  • Terlalu cepat engkau pergi...meninggalkan tawa yg tak sempat kita akhiri..sobat,bibir ini rasanya belum rapat akan canda mu.. 
  • Tanganmu masih terasa hangat menyentuh bahu ini,kehangatan yg tak ingin kuakhiri,terimakasih sobat atas hal tak tergantikan itu  
  • Kalo cape gw tinggal bilang "jar pijetin gw yaa :D" dan ga pake nunggu lama dia langsung mijetin gw,dan pijetannya itu loh "wow" banget 
  • Sampe gw sering bilang "coba lu cewe jar,gw nikahin lu biar bisa mijet gw sering2" :'  
  • "Sinau le.. eling keluarga, tanggung jawab, amanah."

Selamat Jalan kawan satu doa terakhir yang kupanjatkan untukmu :

` Ya Allah ampunilah dosanya, sayangilah dia, maafkanlah dia, muliakanlah tempat tinggalnya, luaskanlah kuburannya, mandikanlah dia dengan air es dan air embun, bersihkanlah dari segala kesalahan sebagaimana kain putih bersih dari kotoran, gantikanlah untuknya tempat tinggal yang lebih baik dari tempat tinggalnya, keluarga yang lebih baik dari keluarganya, pasangan yang lebih baik dari pasangannya dan peliharalah dia dari siksa kubur dan siksa neraka." 

0 comments:

Post a Comment

comment